Sakocap Pandeglang Adakan Persami dan Persari di Villa Cikoromoy

Sakocap Pandeglang Adakan Persami dan Persari di Villa Cikoromoy

Pandeglang , Sabtu & Minggu
tanggal 12 & 13 Agustus 2023

Gudep Wali Songo dan Siti Hadjar,
Mengadakan Kegiatan PERSAMI & PERSARI yang dilaksanakan di Pangkalan Mesjid Almutaqin Ciekek Majasari Pandeglang Banten.

Acara ini mengambil tema, yaitu :
“Mewujudkan Tri Sukses Generus, dan 6 Thobiat Luhur yang Tercermin dalam Gerakan Pramuka”

Kegitan ini diikuti oleh Peserta Penggalang dan Siaga, dengan jumlah 40 orang, dan didampingi oleh Panitia sebanyak 10 orang, dengan penanggung jawab sbb:
Mabigus : Kak Mujiarso
Ketua Gudep : Kak Imam Mulyanto
Pembina Pendamping 1 : Kak Arif Suparmin
Pembina Pendamping 2 : Kak Nikmatu Karima

Adapun materi dalam kegiatan ini diantaranya adalah :
– Sholat Berjamaah dan Nasehat Agama
– Praktek Kepramukaan ( Tali temali, Morse, Upacara Pembukaan dan Penutupan, Penjelajahan, dll )
– Cerdas Cermat Pengetahuan Agama dan Kepramukaan

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa memberikan nilai dan dampak yang positif bagi para adik-adik peserta, sehingga apa yang mereka peroleh bisa dijalankan dan memberi manfaat dalam kehidupan sehari hari terutama sebagai generasi muda harapan bangsa, kelak adik adik inilah yang akan meneruskan tonggak kepemimpinan masyarakat pandeglang khususnya.

#sakopandeglang #sakobanten #pramuka #pandeglang #majasari #ldiiuntukbangsa #profesionalreligius

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *