Sejalan Dengan Pemerintah, LDII Banten Mewadahi Silaturrahim Syawal
Serang (5/5). Dewan Pimpinan Wilayah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (DPW LDII) Provinsi Banten menghelat acara silaturahim syawal. Acara yang terselenggara di Gedung LDII Banten ini, dihadiri oleh 500 peserta. Mulai dari MUI Provinsi Banten, MUI Kabupaten Kota, DPRD Provinsi Banten, Asda 2 Kabupaten Serang, Forkompinda, tokoh agama, tokoh masyarakat, stakeholder pemerintah daerah,serta pengurus DPW dan DPD LDII Se-provinsi Banten.
Kabid Bagaskara sebagai sekretaris DPW LDII mengungkapkan rasa bangga dan haru atas terlaksananya kegiatan ini. “Ini merupakan pertemuan dari beberapa latar belakang dan LDII menjadi wadah memprakarsai silaturahim ini”, ucap ketua pelaksana itu.
Ia menuturkan jika LDII akan selalu bersinergi dengan semua pihak demi tujuan terciptanya ukhuwah islamiyyah. “Setelah idul fitri dan juga terlaksananya pemilu, ini momen untuk saling menjaga perdamaian. Jangan sampai terpecah belah hanya karena berbeda pilihan. Kalau bisa bersama, kita pasti lebih kuat”, ujarnya.
Sementara itu Ketua DPW LDII Provinsi Banten Dimo Tono Sumito menyetujui hal tersebut. Pihaknya akan selalu berperan aktif dalam kegiatan pemerintahan. “Alhamdulillah pilpres sudah selesai. Namun kita masih punya agenda lain yaitu pilkada yang akan datang. LDII akan tetap aktif dan mensukseskan kegiatan itu”, pungkasnya.
Dimo berpesan dalam silaturahim syawal bukan hanya bermaafan saja. Tetapi juga sebagai tempat muhasabah diri setelah ditinggalkannya bulan suci ramadhan. “Ini momen yang baik. Dengan kami mengundang MUI untuk tausiyah, harapannya akan terus mengingatkan untuk menjadi manusia yang punya cinta kasih”, tutupnya.
Acara ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilakukan DPW LDII Provinsi Banten. Sebelumnya acara dilaksanakan di Labuan, Pandeglang.
Muhsinin sebagai anggota DPRD Provinsi mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada LDII. “Saya sangat senang bisa disini dan ada titipan salam dari pak Andika Hazrumy karena beliau cinta dengan LDII dan sewaktu menjabat sebagai wagub selalu bersinergi dan sampai meresmikan gedung ini juga. Semoga kedepannya LDII dan pemerintah bisa saling berpegangan tangan menjalankan amanat nasional bangsa ini”, tutupnya.